Berkah Ramadan. Ditlantas Polda Kalteng Bagikan Takjil Kepada Pengendara

    Berkah Ramadan. Ditlantas Polda Kalteng Bagikan Takjil Kepada Pengendara

    PALANGKA RAYA + Direktorat Lalu Lintas Polda Kalteng membagikan takjil gratis kepada pengendara yang melintas di depan Pos Lalu Lintas Jl. Yos Sudarso Kota Palangka Raya, Selasa (28/3/2023) sore. 

    Direktur Lalu Lintas Polda Kalteng Kombes Pol. Heru Sutopo, S.I.K melalui Wadirlantas Polda Kalteng AKBP. I Putu Gede Dedy Ujiana, S.I.K., M.T. mengatakan, kegiatan berbagi takjil gratis juga dibarengi dengan imbauan keamanan keselamatan ketertiban dan kelancaran (kamseltibcarlantas).

    “Kegiatan berbagi takjil gratis dalam Ramadan Berkah ini merupakan bentuk perhatian dan kepedulian kita kepada masyarakat yang rutin digelar oleh personel Ditlantas setiap bulan  Ramadan” ucap Putu

    Pada kesempatan tersebut pihaknya juga menyampaikan pesan-pesan keselamatan berlalu lintas guna meningkatkan kepatuhan pegendara di wilayah Hukum Polda Kalteng. 

    Wadirlantas  berharap, selain membangun kesadaran hukum dan berlalu lintas yang baik, aksi simpatik itu juga bisa menjadi sarana komunikasi antara Polantas dengan masyarakat sipil.

    "Semoga dengan adanya kegiatan berbagai takjil ini bisa bermanfaat bagi pengendara yang menginjak waktu berbuka di tengah perjalanan” tutupnya. (*)

    palangka raya
    Indra Gunawan

    Indra Gunawan

    Artikel Sebelumnya

    Kultum Salat Tarawih di Masjid UMP, Humas...

    Artikel Berikutnya

    PT KSS Dilaporkan ke Polda Kalteng, Kuasa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolri Serukan Pilkada 2024 Aman dan Damai, Jaga Persatuan Bangsa
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika

    Ikuti Kami